A. PROFIL
Masa Usia Dini adalah masa keemasan ( The Golden Age ) bagi perkembangan anak untuk memperoleh pendidikan. Pada Usia ini pertumbuhan dan perkembangan anak menjadi sangat menentukan baik dalam hal kualitas kesehatan, intelegensi, kematangan emosional dan produktivitas menuju pada tahap berikutnya. Masa Usia Dini merupakan periode awal yang paling penting dan mendasar dalam rentang pertumbuhan serta perkembangan kehidupan manusia. Pada masa ini ditandai oleh berbagai periode penting yang fundamental dalam kehidupan anak selanjutnya.
Salah satu periode yang menjadi ciri usia dini adalah periode keemasan. Banyak konsep dan fakta yang ditemukan memberikan penjelasan periode keemasan pada masa usia dini, dimana semua potensi anak berkembang paling cepat. Beberapa konsep yang disandingkan untuk Masa Anak Usia Dini adalah masa eksplorasi, masa identifikasi, masa peka, dan masa bermain.
Fakta yang ditemukan oleh ahli-ahli neurologi yang menyatakan bahwa pada saat lahir otak bayi mengandung 100 sampai 200 milyar neuron atau sel syaraf yang siap melakukan sambungan antar sel. Sekitar 50% kapasitas kecerdasan manusia telah terjadi ketika usia 4 tahun, 80% telah terjadi ketika berusia 8 tahun, dan mencapai titik kulminasi 100% ketika anak berusia 8 tahun sampai 18 tahun. Pertumbuhan fungsional sel-sel syaraf tersebut membutuhkan berbagai situasi pendidikan yang mendukung, baik dalam situasi pendidikan keluarga, masyarakat maupun sekolah. Periode keemasan ini hanya berlangsung satu kali sepanjang rentang kehidupan manusia. Hal ini menunjukkan bahwa betapa meruginya suatu keluarga, masyarakat dan bangsa jika mengabaikan masa-masa penting yang berlangsung pada anak usia dini.
Oleh karena Masa Usia Dini sebagai masa yang terpendek dan terpenting dalam kehidupan seseorang, sehingga dengan demikian seluruh potensi anak perlu dioptimalkan dengan cara memberi rangsangan/stimulasi dari lingkungan terdekat agar dapat berkembang secara optimal.
Sejalan dengan hal tersebut di atas, sebagai komitmen dan keseriusan YAYASAN PENDIDIKAN INARAH HATI dalam rangka membantu memenuhi kebutuhan anak usia dini pada bidang pendidikan yang meliputi: Kelompok Bermain, Taman Kanak-Kanak, Taman Penitipan Anak dan Taman Kanak-Kanak Al-Qur’an, berharap dapat ikut serta membantu peran orang tua untuk mendidik putra-putrinya dalam memmpersiapkan dan membekali diri anak menyongsong pendidikan selanjutnya. Selain itu juga membantu anak usia dini menjadi lebih percaya diri, kreatif, bermotivasi dan berakhlak.
YAYASAN PENDIDIKAN INARAH HATI akan berupaya memfasilitasi memberikan pendidikan yang berkualitas pada anak usia dini yang dibutuhkan dalam rangka memenuhi kebutuhan perkembangan (standar performence) anak pada segala aspek.
Tujuan dari Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Inarah :
Ø Mendorong anak didik agar dapat mempelajari hal-hal baru yang meliputi :
- Mengenal diri sendiri
- Mengenal lingkungan sekitar
- Mengembangkan keterampilan dalam bersosialisasi
- Meningkatkan kemampuan koordinasi motorik
- Menstimulasi kemampuan kreatifitas anak
- Menanamkan perilaku positif
- Menanamkan keimanan pada anak sejak dini
I. KELOMPOK BERMAIN ( KB )
Ø Pelaksanaan Kegiatan dalam Kelompok Bermain ( KB ) mengacu pada :
- Peraturan Menteri Pendidikan Nasional tentang Standar Pendidikan Anak Usia Dini ( Direktorat PAUD, 2010 )
- Menu Pembelajaran Generik Pendidikan Anak Usia Dini ( Direktorat Jenderal Pendidikan Luar Sekolah dan Pemuda, Departemen Pendidikan Nasional, 2002 )
Ø Pendekatan Pembelajaran pada Kelompok Bermain ( KB )
- Menciptakan lingkungan yang aman/kondusif
- Berorientasi pada kebutuhan masing-masing anak
- Konsep bermain sambil belajar
- Mengembangkan keterampilan hidup
- Mengacu pada prinsip-prinsip perkembangan anak
- Sistem pembelajaran terpadu
- Memanfaatkan berbagai macam media pembelajaran
Ø Arah Kegiatan Belajar Mengajar Secara Umum
No | Durasi Waktu | Sasaran/Arah |
1. | 3 ( Tiga ) Bulan I | Identifikasi diri dan pengenalan dua arah |
2. | 3 ( Tiga ) Bulan II | Menggali dan mengembangkan potensi |
3. | 3 ( Tiga ) Bulan III | Meningkatkan potensi |
4. | 3 ( Tiga ) Bulan IV | Pembiasaan, Pembentukan Karakter dan Pemantapan |
Ø Aspek Pengembangan Pembelajaran pada
Kelompok Bermain ( KB )
1. Moral dan nilai-nilai Agama
2. Fisik Motorik
3. Berbahasa
4. Kognitif
5. Sosial / Emosional
II. Taman Kanak-Kanak (TK) Inarah
Ø Taman Kanak-Kanak (TK) adalah Taman Kana-Kanak
(TK) umum dengan mengacu pada:
- Kurikulum Standar Pendidikan Anak Usia Dini ( Direktorat PAUD,2010)
- Kurikulum ini mencakup tingkat pencapaian perkembangan yang menggambarkan pertumbuhan dan perkembangan anak yang diharapkan pada rentang usia tertentu.
- Program kegiatan belajar dalam rangka Pembentukan Perilaku diperoleh melalui pembiasaan yang dilakukan dalam kegiatan sehari-hari di Taman Kanak-kanak (TK) yang meliputi Pengembangan Moral dan Nilai-nilai, Agama, Sosial/Emosi dan Kemandirian.
- Program kegiatan belajar dalam rangka Pengembangan Kemampuan Dasar diperoleh melalui kemampuan motorik kasar dan halus, kognitif, seni dan kemampuan berbahasa
III. Taman Penitipan Anak (TPA)
Taman Penitipan Anak ( TPA ) merupakan alternatif untuk pelayanan pendidikan, peningkatan kesehatan dan perbaikan gizi yang diarahkan pada terwujudnya perbaikan atau kemajuan dalam kelangsungan hidup, pertumbuhan dan perkembangan anak usia dini agar memiliki kesiapan dalam memasuki pendidikan selanjutnya.
Taman Penitipan Anak (TPA) Inarah, tidak hanya menekankan pada pelayanan pendidikan saja, tetapi mencakup pula aspek pengasuhan, pelayanan gizi, kesehatan dan perlindungan anak juga sekaligus berfungsi sebagai pengganti keluarga untuk jangka waktu tertentu bagi anak yang ditinggalkan orangtuanya bekerja.
IV. Taman Pendidikan Al-Qur’an (TPQ) Inarah
Ø Taman Pendidikan Al-Qur’an (TPQ) Inarah bertujuan :
o Mengenal dan membaca huruf serta kalimah dan potongan-potongan Ayat Al-Qur’an melalui Panduan Buku IQRO’
o Hafal bacaan shalat lima waktu dan mampu mempraktekkan tata cara pelaksanaannya dengan baik.
o Hafal sejumlah Surat Pendek
o Munguasai seluruh hafalan do’a harian
o Membiasakan sikap dan adab yang baik
o Memiliki keterampilan menulis huruf Arab dengan benar
o Memiliki kesenangan untuk selalu belajar Al-Qur’an